SLAWI – MTs N 1 Tegal melaksanakan apel dalam rangka memperingati Hari Kebangkitan Nasional yang ke-115 tahun 2023. Pada tahun ini, “Semangat untuk Bangkit” menjadi tema peringatan Hari Kebangkitan Nasional yang mendeskripsikan nilai-nilai semangat dan kekuatan untuk bangkit menuju masa depan Indonesia yang lebih baik. Apel Peringatan Hari Kebangkitan Nasional ke-115 dilaksanakan di Indoor madrasah setempat pada Sabtu (20/05/2023).
Kepala MTs N 1 Tegal Arif Hanafi, S.Ag.,M.Pd dalam amanatnya menyerukan kepada semua warga madrasah untuk lebih semangat bangkit dalam memajukan madrasah tercinta. “Marilah kita berusaha untuk melakukan hal yang terbaik untuk bangsa ini terlebih bagi madrasah tercinta kita, ” Seru Arif.
Lebih lanjut Arif Hanafi menyampaikan bahwa ada Ibroh besar atas lahirnya Hari Kebangkitan Nasional ini. ”Para siswa berkewajiban keluar dari kebodohan, keterbelakangan, dan kemiskinan untuk bangkit menuju semangat belajar, berkreasi, dan berinovasi. Adapun bagi guru untuk semangat bangkit menjadi guru yang berdedikasi tinggi dan profesional dalam mendidik siswanya.” ungkap Arif.
Apel dalam rangka memperingati 115 Tahun Kebangkitan Nasional tahun 2023 diikuti oleh seluruh warga madrasah yang terdiri dari guru, karyawan TU, dan Siswa MTs N 1 Tegal. Apel digelar secara sederhana dan terpusat tetapi tetap khidmat di Indoor madrasah setempat. (IN/by)
"20 Mei diperingati sebagai Hari Kebangkitan Nasional (Harkitnas) yang merujuk pada berdirinya organisasi Budi Utomo yang didirikan oleh Dr. Soetomo dan para mahasiswa School tot Opleiding van Indische Artsen atau STOVIA pada tanggal 20 Mei 1908."