Tegal (Slawi) – Kantor Kementerian Agama Kabuaten Tegal melakukan mutasi tugas Penyuluh Agama Islam Fungsional. Surat tugas mutasi ini diserahkan secara simbolis pada hari Selsasa, 29 Desember 2020 di Aula Al Ikhlas Kantor Kementerian Agama Kabupaten Tegal. Dalam sambutannya Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Tega, Sukarno menyampaikan bahwa mutasi pegawai ini bertujuan untuk penyegaran, dan itu adalah sebuah keniscayaan.
Selain itu, Sukarno juga menambahkan bahwa Penyuluh dalam melaksanakan tugas harus mengutamakan Tupoksinya. “ Saya harap penyuluh dalam melaksanakan tugas agar selalu menjaga kesehatan. Dalam masa pandemi covid 19, jaga protokol kesehatan demi keselamatan penyuluh. Utamakan tugas pokok dan fungsi penyuluh agar bisA bekerja maksimal, jangan mengutamakan tugas tambahan” pungkas Sukarno.
Berikut ini daftar mutasi Penyuluh Agama Islam Fungsional :
1. H. Maryana, S.Ag, tempat tugas lama Kecamatan Pagerbarang, tempat tugas baru Kecamatan Balapulang dan Margasari;
2. Salafudin Yusuf, SHI, tempat tugas lama Kecamatan Kedungbanteng dan Jatinegara, tempat tugas baru Kecamatan Slawi dan Bumijawa;
3. Ahmad Salam Fara, SHI, tempat tugas lama Kecamatan Dukuhturi, tempat tugas baru Kedungbanteng dan Jatinegara
4. M. Hudatul Umam, SH,I tempat tugas lama Kecamatan Balapulang dan Margasari, tempat tugas baru Kecamatan Pagerbarang
5. Hj. Faiqoh, S.Ag tempat tugas lama Kecamatan Lebaksiu, tempat tugas baru Kecamatan Adiwerna
6. Muktaromah, S.Ag, tempat tugas lama Kecamatan Talang tempat tugas baru Kecamatan Pangkah
7. M. Syamsul Azhar, SHI, tempat tugas lama Kecamatan Kramat dan Warureja, tempat tugas baru Kecamatan Talang
8. Hj. Evi Sulistianti, S.Ag, M.PdI, tempat tugas lama Kecamatan Pangkah tempat tugas baru Tarub
9. Hj. Fatkhiyah, S.Ag, tempat tugas lama Kecamatan Adiwerna tempat tugas baru Kecamatan Dukuhturi
10. H. Lutfi Amin, S.Ag, M.PdI, tempat tugas lama Kecamatan Suradadi, tempat tugas baru Kecamatan Suradadi dan Warureja
11. Hj. Siti AwaLia Yuniarti, S.Ag, tempat tugas lama Kecamatan Dukuhwaru, tempat tugas baru Kecamatan Lebaksiu
12. Achmad Masruri, S.Ag tempat tugas lama Kecamatan slawi, tempat tugas baru Kecamatan Dukuhwaru
13. Bani Musofa, S.Ag, tempat tugas lama Kecamatan Tarub Bumijawa, tempat tugas baru Kecamatan Kramat dan Bojong (har)