Slawi__Bertempat di Aula Al Ikhlas Kementerian Agama Kabupaten Tegal, Seksi Pendidikan Diniyah dan Pondok Pesantren (PD – Pontren) malaksanakan kegiatan Sosialisasi Penguatan Data Pendidikan Agama dan Keagamaan pada Pondok Pesantren.(18/10). Diikuti Pondok Pesantren(PP),yang ada di kabupaten Tegal dan FKPP Kab. Tegal.
Kepala Seksi PD Pontren Kantor Kemenag Kabupaten Tegal dalam Pengarahannya menyampaikan bahwa EMIS adalah singkatan dari Education Management Information System. Sehingga dalam melaksanakan pengisian data santri yang ada di pondok pesantren harus by name by dress.
H. Mujahidin juga mengatakan pengelolaan data yang valid dan dasar dijadikan pijakan dalam penyusunan perencanaan pendidikan, apalagi dalam era globalisasi, informasi dan teknologi yang serba canggih ini kebutuhan data untuk data bese mutlak diperlukan.
Atas pelaksana Kegiatan Sosialisasi Penguatan Data Emis Semester genap tahun 2016 Bantolo Mewakili Kepala seksi PD Pontren menegaskan bahwa data merupakan yang sangat menentukan untuk membuat perencanaan kegiatan dan merencanakan anggaran, sehingga dalam pemenuhan data tersebut harus valid dan akurat.
Oleh karena itu melalui EMIS inilah mohon untuk semua penyelenggara pondok pesantren agar manata administrasi lembaga masing-masing dengan sebaik-baiknya dan dilaporkan keseksi PD Pontren, Ujar Bantolo.(maman)
.