(Jakarta) – Bertempat di Auditorium K.H. M. Rasjidi Kantor Kementerian Agama Jalan MH Thamrin Jakarta, kegiatan Pembinaan Agen Perubahan dan Pengukuhan Duta Inspiratif Kementerian Agama RI 2021 di laksanakan pada, Senin (29/11). Biro Organisasi Tata Laksana (Ortala) Setjen Kementerian Agama mengukuhkan 95 Duta Inspiratif 2021 yang berasal dari berbagai wilayah yang ada di Indonesia dengan rangkaian acara yang berlangsung selama 3 hari yaitu tanggal 29 – 1 Desember 2021.
Puluhan ASN Kemenag ini dikukuhkan berdasarkan KMA No 1151 tahun 2021 tentang Penetapan Agen Perubahan sebagai Duta Inspiratif Kemenag 2021. Sekitar pukul 14.00 WIB acara Kegiatan Pembinaan Agen Perubahan dan Pengukuhan Duta Inspiratif di mulai seiring datangnya Wakil Menteri Agama RI H. Zainut Tauhid Sa'adi beserta rombongan. Prosesi pengukuhan Duta Inspiratif Kemenag 2021 ditandai dengan pemasangan selempang serta penyematan pin dilanjutkan penyerahan piagam penghargaan kepada 8 orang perwakilan Agen Perubahan sebagai Duta Inspiratif oleh Wakil Menteri Agama Zainut Tauhid Sa'adi.
Wakil Menteri Agama Zainut Tauhid Sa'adi mewakili Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas dalam arahannya mengatakan bahwa semangat perubahan itu, jelas harus dibangun dari seluruh level pimpinan hingga pelaksana sehingga akan membentuk lingkaran pengaruh yang kuat, sekaligus jejaring individu yang menjadi unsur penggerak utama perubahan.
“Penggerak dan panutan anggota organisasi inilah yang sering kita sebut dengan agen perubahan karena pada diri agen perubahan, harus melekat jiwa tanggung jawab untuk menggerakkan dan menjalankan keteladanan dalam pelaksanaan peran, tugas, dan fungsi sebagai aparatur sipil negara atau individu yang profesional,” kata Zainut Tauhid Sa,adi.
Kemudian beliau juga menyampaikan bahwa pemberian penghargaan kepada Agen Perubahan pada kesempatan ini bukanlah akhir dari peran agen perubahan, justru harus dijadikan sebagai langkah awal dalam menunjukkan totalitas pengabdian sebagai ASN Kementerian Agama dan teruslah berkarya duta inspiratif untuk Kementerian Agama.
Kantor Kementerian Agama Kabupaten Tegal pada kesempatan kali ini mengirimkan 3 wakilnya untuk mengikuti agenda tersebut, yaitu Nurhayati, Kepala MAN 1 Tegal, Shofar Sholahudin Bisri, Pengawas PAIS dan Haryono Pelaksana Humas di Kantor Kementerian Agama Kabupaten Tegal. Nurhayati sebagai salah satau perwakilah Kabupaten Tegal, menyampaikan rasa syukur yang mendalam dan terimakasih untuk seluruh eleman di Kabupaten Tegal yang telah memberikan dukungan, komitmen bersama, membantu segala program sehingga bisa di apresiasi dan menerima Agen perubahan dan Duta Inspiratif Kementerian Agama 2021. (nuris/hary)