Slawi, Seksi Pendidikan Madrasah pada hari Rabu 24/6 mengadakan Rakor Pendidikan di Aula Al Ikhlas. Dihadiri Pengawas Pendidikan Agama Islam, Pengawas Madrasah , Kepala Madrasah Negeri dari segala jenjang dan KKM di segala jenjang.
Kepala Kantor H. Ahmad Ubaidi yang berhalangan hadir berpesan yang disampaikan oleh Kasi Penma. Dalam suasana bulan ramadhan diharapkan kepala madrasah untuk memantau ibadah puasa anak didiknya semisal diadakan pesantren kilat, diakhir ramadhan diadakan zakat fitrah, sholat Id dan yang terakhir Silahturahmi. Jadikan ramadhan sebagai momentum pembelajaran keagamaan bagi anak-anak.
Seksi Penma dalam kesempatan ini memaparkan tugas-tugas yang ada di seksi penma beserta pegawai yang memangkunya, agar para guru atau kepala madrasah ingin berkonsultasi tahu dan tidak salah orang dalam pengajuan apapun.
H. Kasori, S.Ag : Kasi Pendidikan Madrasah
Akh. Subhan, S.PdI : Pengembang Pendidik dan tenaga Pendidikan
Najmudin, S.Sos : Pengembang Kelembagaan
Moh. Zaeni, S.PdI : Pengembang Sarana dan Prasarana
Tofik Arifin : Pengelola BOP
Mifrokhatun, S.Ag : Pengembang Potensi Siswa