Slawi (PGRI) — Konferensi Ranting PGRI MAN 2 Tegal yang diselenggarakan pada Sabtu, (4/10/2025) di Aula MAN 2 Tegal berlangsung hangat dan penuh semangat perubahan. Kegiatan ini menghasilkan susunan pengurus baru PGRI Ranting MAN 2 Tegal Masa Bakti 2025–2030, yang kini didominasi oleh guru-guru penuh semangat pembaruan dan tanggung jawab organisasi.
Pelantikan dilakukan oleh H. Moh. Sepudin Zuhri, Wakil Ketua I PGRI Cabsus Kemenag Kabupaten Tegal. Dalam sambutannya, beliau menekankan pentingnya penyelesaian berbagai persoalan yang mungkin masih tertinggal dari kepengurusan sebelumnya serta dorongan bagi pengurus baru untuk berbenah dan membawa organisasi menuju kemajuan.
“Setiap periode memiliki tantangannya sendiri. Pengurus baru harus berani menuntaskan permasalahan yang ada, memperbaiki hal-hal yang perlu dibenahi, dan terus menumbuhkan semangat kebersamaan agar PGRI semakin kuat dan maju,” ujar H. Sepudin Zuhri.
Berikut susunan pengurus PGRI Ranting MAN 2 Tegal Masa Bakti 2025–2030:
Ketua: Agus Purnomo, S.Pd
Wakil Ketua: Moh. Aji Sulistiawan, S.Pd
Sekretaris: Chari Yogi Anwar, S.Pd
Bendahara: Dian Agustian, S.Pd
Bidang Organisasi: Titik Lina Handaru, S.Pd
Bidang Komunikasi dan Informasi: Saerohni, S.Kom
Bidang Seni, Budaya, dan Olahraga: Catur Waseso Seloaji, S.Pd
Dalam sambutan perdananya, Agus Purnomo, selaku ketua terpilih, menyampaikan komitmen untuk menjalankan amanah organisasi dengan semangat kolaborasi dan pembenahan.
“Kami siap melanjutkan yang baik, menyelesaikan hal-hal yang belum tuntas, dan berbenah demi PGRI MAN 2 Tegal yang lebih solid, profesional, dan berdaya,” tegasnya.
Konferensi diakhiri dengan doa bersama dan sesi foto pengurus baru sebagai simbol komitmen untuk mengabdi dan memajukan organisasi profesi guru di lingkungan Kementerian Agama Kabupaten Tegal.