(Humas) Slawi-Sebanyak 45 peserta utama dan 5 peserta cadangan dari kelas VIII MTs Negeri 2 Tegal mengikuti simulasi Asesmen Nasional Berbasis Komputer (ANBK) Tahun 2024. Kegiatan ini dilaksanakan selama 2 hari, Rabu-Kamis (4-5/9/2024).
Kegiatan yang berlangsung di Laboratorium Komputer MTs Negeri 2 Tegal ini memberikan gambaran tentang pelaksanaan ANBK, mulai dari bentuk soal dan cara login.
Kegiatan ini pun dibagi menjadi tiga sesi setip harinya. Sesi pertama dilaksanakan pukul 07.30 s.d 09.40, sesi kedua pukul 09.40 s.d 12.50 sedangkan untuk sesi ketiga pukul 14.20 s.d 16.30. Hal ini bertujuan untuk lebih mengkomodasi seluruh peserta, sehingga kegiatan simulasi ANBK lebih terpantau dan berjalan dengan lancar.
Pada hari pertama, peserta didik mengerjakan soal literasi dan survei karakter, sementara pada hari kedua peserta didik mengerjakan materi numerasi dan survei lingkungan.
Berkat persiapan dan fasilitas madrasah yang sudah maju, kegiatan simulasi ini pun berjalan dengan lancar. Menurut Kepala MTs Negeri 2 Tegal, adanya kegiatan simulasi ini, sekaligus untuk membiasakan peserta didik untuk sering membaca soal-soal dan memberikan gambaran tentang ANBK.
“Alhamdulillah, kegiatan ini bisa berjalan dengan lancar. Dengan adanya simulasi ANBK semoga bisa menjadi gambaran untuk pelaksanaan ANBK nantinya,” ungkapnya
Beliau juga beliau juga menyampaikan terima kasih kepada seluruh panitia yang telah memantau dan mengkondisikan kegiatan simulasi ANBK, sehingga bisa berjalan dengan lancar.
“Terima kasih kepada seluruh panitia yang sudah berjuang dan mengkondisikan kegiatan simulasi ini dengan baik, mulai dari menyiapkan komputer, wifi dan beberapa perangkat lainnya,”tambahnya penuh dengan rasa bangga.
Dengan simulasi ANBK ini, semoga peserta didik MTs Negeri 2 bisa lebih siap dalam menghadapi ANBK nantinya dan bisa mendapatkan nilai yang terbaik. Kegiatan ini meruapakan langkah awal untuk mendapatkan pendidikan yang lebih baik lewat asesmen nasional. (Faza)