Slawi – MAN 1 Tegal menggelar acara perpisahan sederhana namun sarat makna bagi tiga anggota Dharma Wanita Persatuan (DWP) yang telah menyelesaikan masa tugasnya. Kegiatan berlangsung pada Minggu (13/7/2025) di Objek Wisata Bukit Tangkeban, Pemalang, dalam suasana hangat, penuh kekeluargaan, dan haru.
Tiga sosok yang dilepas dalam kegiatan tersebut adalah Hj. Uswatun Hasanah, Hj. Ojah Faojah, dan Nurhayati. Ketiganya dikenal sebagai pribadi yang aktif, ramah, dan berdedikasi tinggi dalam mendukung setiap program kegiatan Dharma Wanita maupun madrasah.
Ketua DWP MAN 1 Tegal, Ulfah Layyinah, dalam sambutannya menyampaikan rasa terima kasih dan apresiasi atas pengabdian dan kebersamaan yang telah terjalin. “Kami merasa kehilangan, namun juga bersyukur atas kebersamaan yang telah kita lewati. Semoga ibu-ibu senantiasa diberikan kesehatan, keberkahan, dan kesuksesan dalam menjalani peran di tempat yang baru,” ujar Ulfah.
Plt. Kepala MAN 1 Tegal, H. Kasturi, turut hadir dalam kesempatan tersebut dan memberikan apresiasi serta ucapan perpisahan. Ia menegaskan pentingnya keberadaan Dharma Wanita sebagai mitra strategis madrasah dalam mendukung kelancaran kegiatan dan pembinaan karakter.
Kegiatan diawali dengan sesi have fun melalui berbagai permainan dan aktivitas outbound yang menciptakan keceriaan di tengah suasana perpisahan. Acara kemudian dilanjutkan dengan penyerahan cinderamata sebagai bentuk penghargaan, doa bersama, dan ramah tamah. Momen haru tak terelakkan, air mata dan pelukan hangat mewarnai perpisahan yang penuh kesan ini.
Dengan digelarnya kegiatan tersebut, MAN 1 Tegal berharap tali silaturahmi yang telah terjalin tetap terjaga dengan baik, dan menjadi jembatan keberkahan bagi semua pihak, baik yang dilepas maupun yang ditinggalkan. (nuris)