Slawi - Menindaklanjuti Surat Edaran (SE) Sekretaris Jenderal (Sekjen) Kementerian Agama (Kemenag) RI Nomor 24 Tahun 2022, Jumat (09/06) Kantor Kemenag Kab. Tegal menggelar Kegiatan Jum’at Bersih & Sehat (Clean & Healthy), diawali dengan pelaksanaan apel pagi yang diikuti oleh seluruh Aparatur Sipil (ASN) di lingkungan kerjanya yang bertempat di halaman kantor.
Bertindak selaku pembina apel, M. Aqsho Kepala kantor Kementerian Agama Kab. Tegal, yang dalam pembinaanya menyampaikan Surat Edaran (SE) Sekretaris Jenderal (Sekjen) Kemenag RI Nomor 24 Tahun 2022 tentang Gerakan Masyarakat Hidup Sehat (Germas) di Lingkungan Kemenag RI. “Terkadang karena volume pekerjaan yang tinggi, menuntut kita tetap menyelesaikan pekerjaan. Untuk itu diperlukan kesehatan prima bagi seluruh pegawai di lingkungan Kemenag agar bisa memberikan kinerja yang baik pula,” tuturnya.
menyikapi Surat edaran tersebut Kantor Kementerian Agama Kab.Tegal dalam rangka mewujudkan pola hidup sehat dan bersih, yang dapat meningkatkan kinerja pegawai, menghimbau kepada seluruh Unit Kerja Kantor Kemenag Kab. Tegal agar dapat melaksanakan Budaya Jum’at Bersih dan Sehat, yang harus dilaksanakan oleh seluruh Pegawai tanpa kecuali.
“SE ini mengajak kita untuk menyeimbangkan kesehatan baik jiwa maupun raga, sehingga beban pekerjaan tidak menjadikan kita stres sehingga dapat mengganggu kesehatan kita,” ujarnya
Pelaksanaan Kegiatan Jum’at Bersih dan Sehat dilaksanakan setiap hari Jum’at, diantaranhya Jum’at diminggu pertama adalah Jum’at Bersih, adapun Jum’at Sehat dilaksanakan pada Jum’at minggu ke II,III dan IV.
Pada pagi ini, tidak seperti biasanya, digelar pula kegiatan Penglepasan salah satu ASN Kantor Kementerian Agama Kab. Tegal yaitu Agustinus Agus Subiyanto,SS menjadi Penyelenggara Khatolik pada Kantor Kementerian Agama Kab. Purworejo.
Setelah kegiatan Apel tersebut, setiap pegawai melaksanakan bersih – bersih pada tempat kerjanya masing-masing, supaya menjadi nyaman dan dapat meningkatkan kinerjanya.