Tegal (Slawi) – Wakil Menteri Agama (Wamenag) Zainut Tauhid Saadi memberikan pembinaan ASN di lingkungan MAN 1 Tegal, Kamis, 21 Januari 2021 bertempat di Ruang Pertemuan Indoor MAN 1 Tegal, sekaligus melakukan peninjauan terhadap Gedung Workshop Pembelajaran MAN 1 Tegal yang dibangun melalui SBSN Tahun 2020.
Zainut Tauhid menyampaikan bahwa seluruh ASN Kementerian Agama harus bisa menjalankan fungsinya dengan baik. Saat ini ada 3 pokok Prioritas Kementerian Agama, yaitu membangun tata kelola lembaga yang professional dan melayani, Penguatan Moderasi Keagamaan serta yang ketiga adalah mengedepankan semangat Ukhuwah.
“untuk membangun tata kelola lembaga yang profesional dan melayani, kuncinya ada 5, yaitu IHSAN. Inovatif, Humanis, Spiritualitas (yang tinggi), Adaptif dan Nasionalisme. Dalam menjalankan tugasnya ASN Kementerian Agama harus bisa menemukan hal-hal baru, apalagi di saat pandemi sekarang ini. ASN Juga harus memiliki Kemanusiaan, cara yang baik dalam melayani sehingga masyarakat akan merasa puas dengan pelayanan kita” Ujar zainut Tauhid.
Lebih lanjut Zainut Tauhid Juga menyampaikan Spiritualitas yang tinggi harus dimiliki ASN Kemenag karena Kementerian Agama membawa nama Agama. Semangat keagamaan harus melandasi kinerja ASN, dengan diniati Ikhlas adapun bonusnya adalah Pahala.
Kegiatan pembinaan ini dihadiri oleh Kakanwil Kemenag Prov. Jateng, H. Mustain Ahmad, Bupati Tegal,HJ. Umi Azizah dan Kepala Kantor Kementerian Agama. Pembinaan yang diselenggarakan oleh MAN 1 Tegal, diikuti oleh peserta yang terdiri dari ASN di Lingkungan MAN 1 Tegal, Pegawai Honorer MAN 1 Tegal, serta komite Madrasah MAN 1 Tegal.
Setelah pembinaan, Wamenag berkenan untuk meninjau Gedung Workshop Pembeajaran MAN 1 Tegal. Gedung ini dibangun pada tahun 2020 melalui pembiayaan SBSN senilai total 4,7 M. (har).