Slawi (PGRI) — Ketua PGRI Cabang Khusus Kementerian Agama Kabupaten Tegal, H. Sekhudin, turut berpartisipasi dalam kegiatan Penguatan Kapasitas Pengurus (PKP) yang diselenggarakan oleh Pengurus PGRI Kabupaten Tegal di Premiere Hotel Tegal. Kegiatan ini merupakan tindak lanjut program PGRI Jawa Tengah Masa Bakti XXIII Tahun 2025 yang bertujuan memperkuat kapasitas, soliditas, dan profesionalisme pengurus PGRI di tingkat kabupaten/kota serta cabang khusus.
Acara yang dihadiri oleh pengurus pleno dan para ketua cabang/cabang khusus PGRI se-Kabupaten Tegal ini menghadirkan Rektor Universitas PGRI Semarang (UPGRIS) sebagai narasumber utama. Dalam paparannya, Rektor UPGRIS menekankan pentingnya sinergi dan kolaborasi antara PGRI, lembaga pendidikan, dan masyarakat dalam membangun ekosistem pendidikan yang unggul dan berdaya saing.

Beliau juga menyampaikan program unggulan UPGRIS dalam bidang akademik, kemitraan, serta penguatan jaringan kelembagaan PGRI yang tersebar luas di Jawa Tengah. “Jika kita bersatu dalam kolaborasi dan sinergi, maka kita akan menjadi kuat dan mampu menghasilkan karya terbaik,” tegas Rektor UPGRIS.
Dalam kesempatan tersebut, H. Sekhudin, menyampaikan apresiasi atas terselenggaranya kegiatan PKP yang dinilai mampu menambah wawasan dan mempererat hubungan antar-pengurus. “Melalui kegiatan PKP ini, kami para pengurus PGRI mendapatkan bekal penting dalam meningkatkan kompetensi, semangat kebersamaan, dan profesionalisme organisasi. Kehadiran Rektor UPGRIS memberikan inspirasi baru bagi kami untuk terus berinovasi dan bersinergi dalam memajukan dunia pendidikan, khususnya di lingkungan madrasah,” ujar H. Sekhudin.
Acara berjalan dengan lancar dan penuh antusiasme. Di penghujung kegiatan, seluruh peserta menegaskan komitmennya untuk terus memperkuat peran PGRI sebagai organisasi profesi yang berwawasan kebangsaan, menjunjung tinggi nilai-nilai guru, dan berperan aktif dalam peningkatan mutu pendidikan di Indonesia.