Slawi – Kirana Putri Ramadhani, siswa MTs Negeri 2 Tegal, berhasil meraih juara 1 dalam lomba storytelling pada ajang Aksioma se-Kabupaten Tegal. Acara ini berlangsung di MTs Negeri 3 Tegal pukul 08.00 WIB hingga selesai pada 25 Februari 2025. Kirana tampil memukau dengan mengangkat tema tentang Sunan Bonang dan Brahmana.
Tidak hanya mengandalkan kemampuan berbicara, Kirana juga menambah keunikan penampilannya dengan menyanyikan lagu “Tombo Ati” yang diiringi oleh alat musik tradisional Bonang. Penampilan yang penuh warna dan nuansa budaya lokal ini mendapat apresiasi tinggi dari para juri dan penonton.
Kirana mengungkapkan rasa syukur dan kebanggaannya setelah berhasil meraih juara 1. “Saya sangat senang dan bersyukur atas prestasi ini. Terima kasih kepada semua pihak yang telah mendukung saya. Berkat doa dan usaha, alhamdulillah saya bisa mengharumkan nama madrasah,” ujar Kirana.
Lomba storytelling ini menjadi salah satu acara penting dalam Aksioma, yang bertujuan untuk menggali bakat siswa dalam berbagai bidang seni dan budaya. Keberhasilan Kirana meraih juara 1 menjadi kebanggaan bagi MTs Negeri 2 Tegal dan membuktikan bahwa generasi muda kini semakin peduli dan mampu mengangkat kearifan budaya lokal melalui media seni.
Semoga prestasi ini dapat menginspirasi siswa-siswa lain untuk terus berkarya dan melestarikan budaya Indonesia.