Pangkah, Minggu 03 Oktober – MIN 2 Tegal mengirimkan tiga siswanya untuk berpartisipasi dalam Zaenab Masykur Olympiad. Siswa yang mewakili madrasah antara lain Daris, yang mengikuti lomba adzan subuh; Norma, yang mengikuti lomba Tahfiz; dan Khanza, yang berlomba dalam kategori tartil. Ketiga siswa ini didampingi oleh para guru dari MIN 2 Tegal, yaitu Bapak Asmawi, Ibu Indah, ibu Mala dan Ibu Lutfi.
Kepala MIN 2 Tegal memberikan pesan kepada para siswa agar mengikuti lomba ini dengan maksimal. “Kalah menang tidak masalah, yang penting kalian telah ikut berdakwah dengan penuh semangat,” ujar beliau.
Ketiga siswa ini dikenal sebagai anak-anak yang memiliki prestasi luar biasa di bidangnya masing-masing. Dengan mengikuti lomba ini, mereka diharapkan dapat mengasah kemampuan dan menambah pengalaman. Seperti pepatah, pengalaman adalah guru terbaik. Semoga mereka dapat menunjukkan yang terbaik dan menginspirasi siswa lainnya