Slawi – Palang Merah Indonesia (PMI) Kabupaten Tegal menyelenggarakn uji tanda kecakapan bagi anggota Palang Merah Remaja (PMR) Madya dan Wira, Minggu, (22/9) yang bertempat di halaman kantor Pemkab Tegal.
Sebanyak 45 Anggota PMR Wira MAN 1 Tegal turut serta mengikuti kegiatan uji kecakapan tersebut, yang didampingi Pembina PMR MAN 1 Tegal Ibu Pratika Setyani.
Kegiatan tersebut di buka oleh Sekretaris Daerah Kabupaten Tegal, Amir Makhmud yang dihadiri oleh jajaran Pengurus dan Pembina PMI Kabupaten Tegal, Relawan, serta 3.286 Palang Merah Remaja (PMR) Madya setingkat SMP/MTs dan Wira setingkat SMA/SMK/MA yang di kukuhkan.
Pengurus PMI Kabupaten Tegal Bidang SDM, Tamalia Haristiani, mengatakan bahwa PMR yang dikukuhkan sudah dilantik di sekolah masing-masing, tapi secara resmi dikukuhkan sebagai anggota PMR Kabupaten Tegal.
“Setelah pengukuhan nanti ada uji kecakapan. Ada 7 materi, tapi hari ini ada 3 materi yang diujikan yaitu Gerakan Kepalangmerahan, Donor Darah dan Ayo Siaga Bencana,” kata Tamalia.
Ditambahkan, uji kecakapan ini sebagai evaluasi dan monitoring terhadap latihan yang sudah dilakukan di masing-masing sekolah.
Pratika Setyani ditemui seusai acara menyampaikan bahwa uji kecakapan sangat penting untuk anggota PMR.
“UK adalah bagian terpenting ntuk mengetahui kemampuan anggota PMR dalam materi kepalangmerahan yang sudah diberikan saat latihan rutin ekstra PMR di madrasah,” ujar Pratika.
Salah seorang peserta Destimas Zahrani (X.4) mengutarakan rasa senangnya usai menjalani uji kecapakan dengan baik.
“Alhamdulillah semua materi yang di ujikan saya jawab dengan baik, tentu mendapat banyak ilmu dan seru bertemu teman-teman dari sekolah lain,” ucap Zahrani. (nuris)
Menciptakan Pembelajaran yang Menyenangkan di MTsN 3 Tegal: Meningkatkan Keterampilan Menulis Cerpen dan Minat Baca Siswa melalui Scrapbook
Lebaksiu- Sebagai upaya untuk mengembangkan keterampilan menulis sekaligus menumbuhkan minat baca, pembelajaran Bahasa Indonesia di MTs Negeri 3 Tegal kini...
Selanjutnya