(Humas) Slawi- Senin (12/2) berlangsung acara Serah Terima Jabatan antara kepala madrasah lama dengan kepala madrasah baru di MTsN 3 Tegal. Kurang lebih 10 bulan MTs Negeri 3 Tegal dipimpin oleh Darumawan dan kini telah hadir seorang pimpinan baru yang mendapatkan tugas untuk menjadi Plt Kepala MTs Negeri 3 Tegal yakni Fatchurrodji. Beliau juga menjabat menjadi kepala definitif MTs Negeri 4 Tegal.
Acara Sertijab di laksanakan di indoor MTsN 3 Tegal dan dihadiri oleh Kepala Kemenag Kab. Tegal, Kasi Penma, Pengawas Madrasah, Kasubag TU, Ketua KKM MTs Kab. Tegal, ketua Korwil 3, Kepala MTsN se Kab. Tegal, Wakil Komite dan seluruh Dewan Guru dan Karyawan MTsN 3 Tegal.
Sebelum acara dimulai ada penampilan pentas seni dari salah satu guru, hadroh dari siswa/siswi dan tarian dari siswa/siswi berprestasi. Acara dibuka dengan pembacaan ayat suci Alquran dan menyanyikan lagu Indonesia Raya. Sambutan dan untaian kata yang dalam hal ini disampaikan oleh Bpk.Drs.Samsudin selaku perwakilan dari dewan guru, beliau menyampaikan rasa terimakasih atas dedikasinya yang telah memimpin MTsN 3 Tegal menjadi lebih baik walaupun hanya 10 bulan namun sangat terasa perubahannya di madrasah tercinta ini.
Selanjutnya Sambutan pertama oleh kepala MTsN 3 Tegal, Darumawan. Beliau menyampaikan bagaimana perjalanan dan tantangan beliau selama menjadi kepala madrasah. Mulai dari menjadi kepala MTsN 4 Kebumen, MAN Batang, MAN 2 Pekalongan, hingga MAN 1 Pekalongan. Pergolakan besar sewaktu beliau ditugaskan menjadi kepala MTsN 4 Kebumen, yang jauh dari keluar sehingga bertemu keluarga hanya 1 hari.
“Berkat motivasi dari kepala kemenag bahwa dimanapun ditempatkan yakinlah itu yang terbaik. Beliau yakin dapat melewati perjalanan penuh tantangan itu dengan baik. Sebagai ASN harus siap ditempatkan di manapun dan kapanpun.” Terangnya.
Fatchurrodji selaku kepala MTsN 3 Tegal yang baru juga menyampaikan rasa terima kasih sudah diterima di lingkungan MTsN 3 Tegal. Semoga dapat amanah dalam menyelesaikan tugas. “Ada tiga pegangan yang insyaAllah selalu kami pegang dalam menjalankan tugas yakni kejujuran, keikhlasan, dan tanggung jawab”. Katanya.
Dipenghujung acara, Kepala kemenag Kab. Tegal, M. Aqsho, menyampaikan sambutan dan nasihat-nasihat diantaranya, setiap orang ada masanya dan setiap masa ada orangnya, orang hebat tidak cukup berhasil di satu tempat. Orang hebat adalah orang yang selalu berhasil di tempatkan di mana saja, kapan saja, dan di situasi apa saja.
“Itulah tantangan orang sukses. Kerja keras, kerja cerdas, kerja cermat, dan kerja tuntas. Pemimpin bisa sukses jika bisa membentuk ruang dinamis dan kerja sama satu tujuan.” Singkatnya.
Masih banyak mimpi dan harapan serta mimpi yang tertunda. Masih banyak tangga yang harus kita bangun untuk mencapai langit yang tinggi. Kejayaan dan ukiran prestasi masih menunggu. Masih banyak angan yang masih mengambang di otak kami. Kami tidak hanya bermimpi dan berangan. Marilah kita cari jawabannya kepada Bapak Fatchurrodji selaku kepala MTsN 3 Tegal yang baru. Begitu tutup kata puitis namun bermakna mendalam dari Sang Pemandu Acara. Semoga siapapun yang tinggal di MTsN 3 Tegal dapat mengharumkan nama MTsN 3 Tegal dengan penuh semerbak kebaikan dan ketulusan yang ada. (GTT/adm)